Sumbarinvestigasi.com, Bukittinggi – Dukungan warga kota Bukuttinggi terhadap duet Irwandi Dt Nan Batujuah dan David Chalik, untuk maju sebagai calon Walikota dan wakil Walikota Bukittinggi, Sabtu (5/9/2020)
“Mereka hadir bersama niniak mamak Nagari Kurai V Jorong, untuk mengantarkan Pasangan yang didukung tiga partai,Pertama:Partai Nasdem,Kedua:Partai Amanat Nasional (PAN),Ketiga :partai Kebangkitan Bangsa (PKB) hari ini resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bukittinggi.
Deklarasi yang dijuluki Poros Idaman itu membawa visi kebersamaan membangun kota Bukittinggi dan mendapatkan dukungan penuh dari tokoh-tokoh adat Kurai V Jorong.
Kemudian Tokoh Adat Pucuak Bulek nagari Kurai V Jorong, Datuak Sati mengingatkan, Dalam kontestasi politik jelang pemilihan umum Desember 2020mendatang , “Jadikanlah pesta demokrasi itu sebagai ajang pesta badunsanak dan hindari perpecahan serta postingan yang tidak benar, berita – berita bohong alias Hoax yang ujung – ujungnya merusak persaudaraan diantara kita.Ungkapnya.
“Sebagai seorang Birokrat yang telah mengabdi puluhan tahun di Pemerintahan, tentu Saya tahu apa yang akan kami lakukan. dan apa yang harus kami perbuat namun semua itu tidak terlepas dari kebersamaan, tutur Irwandi mengakhiri. (Team Fpii)