SUMBARINVESTIGASI.COM, LUMPO IV JURAI PAINAN PESSEL
Proyek pembangunan pengaman tebing batu Bronjong di Nagari Sungai Gayo Lumpo, Kecamatan IV Jurai, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat diduga dikerjakan asal jadi, pihak Dinas PUPR angkat bicara.
Menurut Syahrial sebagai Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) dari pelaksanaan kegiatan Bronjong di Nagari Sungai Gayo Lumpo, Kecamatan IV Jurai, yang dihub lewat WhatshApp Rabu (10/08/2022) mengatakan, ” Bronjong di Nagari Sungai Gayo Lumpo, Kecamatan IV Jurai, belum selesai dikerjakan, masih dalam tahap pelaksanaan.
” Persoalan yang terjadi dilapangan saya sebagai KPA memerintahkan langsung kepada kontraktor pelaksana kegiatan untuk melakukan kegiatan sesuai speak dan juknis yang ada.
Bagi pemasangan yang rongga-rongga dan tidak sesuai saya menekankan harus diisi sesuai speak dan juknis.
Lanjut Syahrial, ” saat ini bahan material masih kosong jadi pihak kontraktor pelaksna masih menunggu bahan material.
Menyikapi persoalan tidak adanya papan informasi pelaksanaan kegiatan di lokasi, dinas sudah memerintahkan pihak kontraktot pelaksana memasangkan papan informasi” ujar Syahrial.
Apabila pihak Kintraktor tidak melakukan pelaksanaan kegiatan tidak sesuai speak, Dinas tidak akan bayarkan, ” tegas KPA.
Simon Tanjung